Wanita adalah seorang makhluk yang sensitif. Ia menyukai kasih sayang, ia menyukai perkataan yang manis. Oleh sebab itu wanita akan mudah jatuh ke dalam hubungan percintaan. Dan dengan mudah dibutakan oleh cinta.
Tapi ada perbedaan mendasar antara sayang dengan cinta. Cinta merupakan dorongan perasaan yang tak masuk akal yang menuntut kita ingin dekat dan memilikinya. Sedangkan sayang adalah langkah pertama menuju cinta.
Lalu pertanyaannya, bagaimana cara mengetahui bahwa pria yang dekat denganmu itu sayang atau cinta padamu?
1. Pria yang mencintaimu akan berubah demi kamu

Hai wanita, kamu harus ingat jika seorang pria benar-benar mencintaimu, ia rela membuat perubahan apa pun untuk asal kamu bahagia. Karena dalam hatinya ia menginginkanmu, ia ingin bersamamu, tidak peduli situasinya ia berani berubah untuk kamu.
Tetapi pria yang masih sebatas menyukaimu, belum memiliki perasaan yang dalam kepadamu, dia tidak berani melakukan langkah sejauh itu. Yang ia inginkan malah kamu haru berubah demi dia.
2. Pria yang mencintaimu akan rela mengeluarkan uang untuk kamu
Hai wanita, jika seorang pria mencintaimu dari lubuk hatinya, ia akan menghargai dan menunjukkan rasa cintanya kepadamu dengan berbagai cara. Salah satunya dengan membelikan barang atau bunga untukmu. Dia cenderung tidak banyak berkata dan berjanji apa-apa, namun ia lebih banyak mengambil tindakan nyata.
Tetapi pria yang masih sebatas menyukaimu, tidak peduli seberapa murah barang yang kamu butuhkan, ia tidak akan peka dan tidak bersedia membelikannya untukmu, karena bagi dia kamu masih kurang 「worthed」 untuk dibelikan suatu barang oleh uangnya.
3. Pria yang mencintaimu, hanya kamulah yang ada di matanya
Hai wanita, kemanapun pria yang mencintaimu pergi, hanya bayangan kamulah yang ada di matanya. Karena dirimu sudah terukir indah di dalam hatinya. Namun pria yang menyukaimu akan memikirkanmu di saat ia lagi kesepian saja.
4. Pria yang mencintaimu, selalu ingin berada bersamamu
Hai wanita, jika ia benar-benar mencintaimu ia selalu ingin menghabiskan waktu bersamamu. Memegang tanganmu, memelukmu, dan akan selalu merindukanmu di saat kalian tidak lagi bersama. Baginya, hanya diam di dekatmu saja sudah bisa berikan suatu kebahagiaan.
Tetapi pria yang masih sebatas menyukaimu, ia tidak akan menjadikanmu priortas pertamanya. Saat bersamamu, pikiran dan hatinya tidak fokus denganmu. Dan saat kalian tidak bersama, ia cenderung sering lupa dan asik dengan kesibukannya sendiri sehingga jarang mencarimu.
Hai wanita, jangan terburu-buru memilih pria yang tepat denganmu!
Pria yang menyukaimu: Dia akan mengajakmu teleponan sampai tengah malam
Pria yang mencintaimu: Dia akan menghentikan telepon agar kamu bisa tidur pagian sehingga besok tidak bangun kesiangan
Pria yang menyukaimu: Dia akan menyuruhmu ijin kerja atau sekolah, demi bisa pergi kencan bersama
Pria yang mencintaimu: Dia akan mendorongmu bekerja atau belajar dengan giat dan mendidikmu untuk bertanggung jawab
Pria yang menyukaimu: Saat kamu sakit, ia cuma sekedar menghibur 「"cepat sembuh sayang"
Pria yang mencintaimu: Saat kamu sakit, ia lebih banyak mengambil tindakan seperti membelikanmu makanan atau langsung membawamu ke dokter
Pria yang menyukaimu: Ia akan berkata semua hal yang baik atau kelebihan tentang dirinya, demi bisa membuatmu suka dengannya
Pria yang mencintaimu: Dia berani berkata dan bertingkah laku apa adanya di depan kamu
Pria yang menyukaimu: Dia selamanya akan berkata "YES" kepadamu, bahkan di saat kamu hendak melakukan hal yang merugikan dirimu sendiri, demi kamu bahagia dia akan menyetujuinya
Pria yang mencintaimu: Dia berani berkata "NO" kepadamu, karena dia akan membantumu membedakan mana yang baik dan yang salah.
Pria yang menyukaimu: Dia tidak peduli dengan siapa kamu bergaul dan berteman. Yang penting selama tidak mengganggu hubungan kalian berdua, berarti tidak apa-apa.
Pria yang mencintaimu: Dia peduli dengan lingkungan dan teman-temanmu. Dia juga akan memperingatkan jika kamu bergaul dengan teman yang salah.
Pria yang menyukaimu: Dia hanya menginginkanmu di masa sekarang
Pria yang mencintaimu: Saat dia memilih mencintaimu, dia sudah memikirkan masa depan bersamamu dan akan bekerja keras demi bisa memberimu kebahagiaan